Bisnis.com, JAKARTA— Kisah gagal bayar disebut menjadi penggerak dirilisnya aturan baru terkait dengan penerbitan surat utang tanpa penawaran termasuk MTN. Mulai berlaku hari ini, apakah ini menjadi masa kelam atau masa terang?
Dalam dua tahun terakhir, pasar merekam beberapa kasus gagal bayar bunga maupun pokok penerbit medium term notes (MTN) yang mencoreng kepercayaan pasar terhadap instrumen itu. Beberapa contoh kasusnya yakni gagal bayar bunga MTN atau surat utang jangka menengah PT Sunprima Nusantara Pembiayaan (SNP Finance).