Bisnis.com, JAKARTA— Delapan konglomerat hadir memenuhi undangan Presiden Prabowo Subianto di Istana Presiden, Jumat (7/3/2025). Dari deretan konglomerat itu, siapakah yang paling tajir?
Tercatat, ada delapan konglomerat yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, yakni Anthoni Salim (Salim Group), Aguan (Agung Sedayu Group), Prajogo Pangestu (Barito Pacific), dan Boy Thohir (Adaro). Kemudian, Franky Widjaja (Sinar Mas Group), Dato Sri Tahir (Mayapada Group), James Riady (Lippo Group) serta Tomy Winata (Artha Graha Group).