Bisnis.com, JAKARTA -- BlackRock dan Vanguard berbeda arah di saham PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA). BlackRock mengurangi, sementara Vanguard menambah saham MDKA.
Saham MDKA terpantau menguat 5,59% ke harga Rp1.700 pada penutupan pasar Senin (20/1). Sejak awal tahun, saham emiten terafiliasi Garibaldi ‘Boy’ Thohir ini tercatat sudah naik 6,58% (year to date/YtD).