Bisnis.com, JAKARTA — Sederet emiten pelayaran seperti PT Samudera Indonesia Tbk. (SMDR) hingga PT Temas Tbk. (TMAS) mencatatkan kinerja laba yang jeblok, setidaknya hingga kuartal III/2024. Seiring dengan jebloknya laba, harga saham emiten pelayaran pun melemah hingga akhir November tahun ini.
Berdasarkan laporan keuangan, laba SMDR misalnya turun 35,01% secara tahunan (year on year/yoy) menjadi US$41,34 juta atau Rp656,1 miliar (asumsi kurs Rp15.871 per dolar AS) per kuartal III/2024. Pendapatan SMDR juga turun 7,12% yoy menjadi US$529,49 juta atau Rp8,4 triliun per kuartal III/2024.
Lalu, TMAS mencatatkan penurunan laba 36,04% yoy menjadi Rp404,71 miliar per kuartal III/2024. Pendapatan TMAS sendiri naik tipis 0,06% yoy menjadi Rp3,22 triliun hingga periode yang berakhir 30 September 2024.