Pilah-pilih Saham Properti Saat Suku Bunga Rendah

Saham properti menjadi salah astu yang diperhatikan oleh investor saat bank sentral memberikan sinyal penurunan suku bunga.
Dionisio Damara Tonce, Fahmi Ahmad Burhan
Jumat, 13 September 2024 | 17:12

Bisnis.com, JAKARTA - Saham sektor properti bakal diuntungkan dengan tren penurunan suku bunga jelang akhir tahun ini. Tak hanya itu, sebelumnya saham di sektor ini sempat memanas ketika beredar kabar pembentukan Kementerian Perumahan di era pemerintahan Prabowo-Gibran.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia per 12 September 2024, indeks properti dan real estate tumbuh 7% sejak awal tahun (year-to-date/YtD) ke level 764,16. Kenaikan itu hampir mengimbangi apresiasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang menguat 7,22% ke level 7.798.
 
Dari seluruh indeks sektoral, di sepanjang tahun berjalan ini indeks saham energi yang melambung paling tinggi sebesar 26,65% diikuti oleh indeks saham konsumer siklikal sebesar 9,30%.

Konten Premium Terbaru