Peluang Kalbe Kala Pintu Ekspor Farmasi ke Afrika Terbuka Lebar

Indonesia Africa Forum (IAF) membuka peluang ekspor produk obat-obatan nasional ke Benua Afrika. Bisa angkat kinerja emiten farmasi PT Kalbe Farma Tbk?
Afiffah Rahmah Nurdifa,Erta Darwati,Fahmi Ahmad Burhan
Kamis, 5 September 2024 | 13:49

Bisnis.com, JAKARTA – Angin segar berembus dari ajang Indonesia Africa Forum (IAF) yang membuka pintu kerjasama ekspor obat-obatan ke Benua Afrika. Muasalnya, obat simtomatik asal Indonesia ternyata manjur dan diakui khasiatnya oleh pemerintah Tanzania. Emiten farmasi PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) pun berpotensi meningkatkan kiriman ekspor lini farmasi ke sana.

Dalam Indonesia Afrika Forum (IAF) di Mangupura, Bali, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengungkapkan obat simtomatik asal Indonesia mendapat pengakuan dari pemerintah Tanzania. Obat simtomatik digunakan untuk meredakan gejala penyakit alih-alih mengobatinya. Beberapa produsen obat-obatan simtomatik di Indonesia misalnya PT Kalbe Farma Tbk, PT Kimia Farma Tbk, dan PT Indofarma Tbk.

Konten Premium Terbaru