Bisnis.com, JAKARTA — Kalangan analis dan sekuritas merevisi turun ratingnya di saham entitas Pertamina, PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) atau PGN, seiring dengan aksi lepas sejumlah pemodal jumbo sepanjang kuartal I/2024.
Hingga perdagangan Jumat (22/3/2024), PGAS mengantongi rekomendasi beli dari total 20 analis dalam konsensus Bloomberg yang mengulas sahamnya. Sebanyak 8 analis lainnya merekomendasikan tahan, dan 4 sisanya menyarankan jual. Dari jumlah tersebut, tak kurang dari 7 analis telah merevisi turun atau mempertahankan rekomendasi tahan dan jual sepanjang periode berjalan 2024.