Bisnis.com, JAKARTA — Kalangan analis dan sekuritas berbalik positif pada saham-saham sektor properti Indonesia, seiring Pilpres 2024 yang telah terlampaui. Emiten-emiten seperti PT Ciputra Development Tbk. (CTRA), PT Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE), hingga PT Pakuwon Jati Tbk. (PWON) berderet di kolom rekomendasi.
Salah satu yang pada akhirnya berbalik arah pada saham-saham properti Indonesia yakni, JP Morgan Asia Pacific Equity Research. Setelah tiga tahun melihat pergerakan saham-saham yang underperformance, JP Morgan akhirnya bernada lebih positif di emiten-emiten seperti CTRA, BSDE, PWON, dkk.