Bisnis.com, JAKARTA – Pasar nikel dunia masih diwarnai oleh awan kelam. Pergerakan harga komoditas tersebut sangat bergantung pada tren kendaraan listrik dan kondisi ekonomi China. Mampukah komoditas yang diproduksi oleh INCO, NCKL dan MBMA tersebut kembali bangkit?
Adapun, ramalan dari sejumlah pihak menunjukkan bahwa pasar nikel dunia masih akan diwarnai oleh surplus. Salah satunya berdasarkan riset dari International Nickel Study Group (INSG) yang dirilis Oktober 2023 lalu.