Prospek Saham Anak BUMN Tersengat Laporan Keuangan dan Perombakan IDX BUMN20

Emiten-emiten anak usaha BUMN membukukan kinerja yang bervariasi sepanjang semester I/2023, dan akan memengaruhi kinerja sahamnya.

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten-emiten anak usaha BUMN membukukan kinerja yang bervariasi sepanjang semester I/2023. Mayoritas membukukan kenaikan pendapatan secara tahunan dan diikuti dengan pertumbuhan laba bersih.

Berdasarkan data yang dihimpun Bisnis, dari 8 emiten anak usaha BUMN yang telah merilis kinerja paruh pertama 2023, PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC) yang merupakan anak usaha Pelindo menorehkan kenaikan top line hingga 21,38 persen year on year (YoY), dari Rp302,33 miliar menjadi Rp366,96 miliar. Laba bersih IPCC juga tumbuh 73,77 persen menjadi Rp78,91 miliar.

Konten Premium Terbaru