Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah faktor berpotensi menjadi penopang kinerja bagi entitas PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) yakni PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) pada tahun ini.
Adapun, salah satu faktor pendukungnya adalah tuntasnya penataan ulang atau refarming pita frekuensi radio 2,1 GHz oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) pada 6 Februari 2023. Dalam hal ini, penataan utamanya dilangsungkan di rentang spektrum 1.975-1.980 MHz yang berpasangan dengan 2.165 – 2.170 MHz.