Kisi-Kisi Efek Piala Dunia buat Kinerja SCMA

Dampak Piala Dunia 2022 terhadap kinerja SCMA belum tentu positif. Namun, pengaruhnya untuk menaikkan citra Vidio dan SCTV di mata konsumen dinilai besar.

Bisnis.com, JAKARTA – Kesuksesan PT Surya Citra Media Tbk (SCMA), emiten media Grup Emtek dalam menyajikan Piala Dunia 2022 belum tentu berdampak bagus terhadap kinerja keuangannya. Kini, muncul kekhawatiran jika pemasukan SCMA tak sepadan dengan belanja besarnya untuk membeli hak siar kompetisi bola empat tahunan tersebut.

Anggaran SCMA untuk menyegel 64 pertandingan yang dihelat di Qatar memang tidak kecil. Walau belum keluar angka resminya, perkiraan berbagai sumber menaksir nilainya sampai Rp636 miliar.

Konten Premium Terbaru