Bisnis.com, JAKARTA — Pesta sepak bola 4 tahunan Piala Dunia yang pada 2022 berlangsung di Qatar turut menjadi ladang perebutan cuan bagi sederet emiten Indonesia mulai dari EMTK, SCMA, TLKM, hingga MEGA.
Piala Dunia 2022 resmi bergulir pada Minggu (20/11/2022). Ajang yang menyita perhatian para pecinta sepak bola seantero dunia tidak dilewatkan begitu saja oleh deretan perusahaan Indonesia untuk mendapatkan tambahan pundi-pundi cuan.
Dari sektor media, Grup Emtek yang dinahkodai konglomerat Eddy K. Sariaatmadja berada di barisan terdepan.
Grup Emtek telah memiliki pengalaman menayangkan Piala Dunia di Jerman pada 2006. Ceruk tayangan sepak bola terus dibidik Emtek dengan menayangkan UEFA Liga Champions, Liga Premier Inggris, serta official media partner Asian Games 2018.
Pengumuman Emtek Group sebagai official broadcaster FIFA World Cup 2022 sudah disampaikan sejak Maret 2022.
Di bawah bendera PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK), pertandingan Piala Dunia 2022 akan ditayangkan di seluruh platform media milik perseroan dari free to air (FTA) melalui SCTV, Indosiar, O Channel, dan Mentari TV, direct to home Nex Parabola, hingga over the top (OTT) melalui Vidio.com.