Kode Keras Ciptadana buat Saham WIR Group (WIRG)

Ciptadana menyematkan pandangan positif untuk WIR Group (WIRG) di tengah kekhawatiran terhadap saham sektor teknologi yang belum padam. Kok bisa?

Bisnis.com, JAKARTA – Usai sebulan terakhir bergerak sideways, saham emiten teknologi PT Wir Asia Tbk. (WIRG) alias WIR Group kembali berdenyut pada perdagangan Selasa (24/8/2022). Banderol saham perusahaan pengembang augmented reality (AR) dan virtual reality (VR) tersebut ditutup pada posisi Rp585 per saham, menguat 4,46 persen dari posisi pembukaan.

Berdasarkan pantauan Bisnis, transaksi hari ini terindikasi masih didominasi aksi beli investor ritel. Ini terlihat dari tampilnya CGS-CIMB Sekuritas sebagai pencatat net buy terbesar sepanjang hari perdagangan. 

Konten Premium Terbaru