Bisnis.com, JAKARTA – Emiten peritel elektronik PT Erajaya Swasembada Tbk. berada di jalur yang mulus untuk terus meningkatkan performanya tahun ini. Selain melakukan ekspansi ke kota-kota kelas dua dan tiga, emiten berkode saham ERAA ini juga mendiversifikasikan produk dan jasanya.
Berdasarkan laporan keuangan per 31 Maret 2022, ERAA membukukan kenaikan pendapatan sebesar 5,82 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) menjadi Rp11,47 triliun dari sebelumnya Rp10,84 triliun.