Isyarat EXCL, ISAT & TLKM Tinggalkan Perang Harga Kuota Internet

Emiten telekomunikasi raksasa seperti XL Axiata (EXCL), Indosat (ISAT), hingga Telkomsel besutan Telkom (TLKM) melakukan penyesuaian harga paket internet. Isyarat menjauhi era perang harga?

Bisnis.com, JAKARTA – Hasrat emiten telekomunikasi, khususnya dari segmen penyedia layanan internet seluler untuk mengakhiri era perang harga semakin jelas. Hal ini tergambar dari manuver pemain raksasa seperti PT XL Axiata Tbk. (EXCL), PT Indosat Tbk. (ISAT), hingga PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (TLKM) yang melakukan penyesuaian harga paket kuota internet sejak awal tahun.

TLKM lewat Telkomsel, misal, melakukan langkah ini sepanjang kuartal I/2022. Pada Maret 2022, sejumlah paket seperti Unlimited Max dan Combo Sakti Unlimited mengalami kenaikan harga. Sebelumnya, pada medio Januari, harga paket seperti Kuota Ketengan mingguan, OMG Nonton, dan Internet Max juga telah disesuaikan harganya.

Konten Premium Terbaru