Pukulan dari China dan Optimisme Batu Bara Indonesia

Kebijakan China untuk membatasi impor dan mendongkrak produksi batu bara domestiknya, berpeluang mempengaruhi pasar komoditas tersebut secara global. Namun demikian, para produsen dari Indonesia masih memiliki optimisme tersendiri.

Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah sentimen negatif berpeluang membayangi sektor batu bara Indonesia. Adapun sentimen tersebut utamanya datang dari China.

Sekadar informasi, salah satu sentimen terdekat datang dari kebijakan China yang akan menambah kapasitas produksi batu baranya hingga lebih dari 300 juta ton, pada tahun ini. Kendati demikian, seperti dikutip dari Bloomberg, Kamis (21/4/2022), Pemerintah China belum memberikan penjelasan mengenai alasan memutuskan kenaikan kapasitas produksi tersebut.

Konten Premium Terbaru