Bisnis.com, JAKARTA – Pasar bisnis grosir daring (e-grocery) Indonesia terus menarik minat pemain baru untuk terjun ke dalamnya. Teranyar, startup unikorn Traveloka juga mencoba peruntungan baru dengan memasuki bisnis tersebut.
Ekspansi yang dilakukan Traveloka tersebut secara tidak langsung membuat persaingan di bisnis e-grocery makin ketat. Sebab, sepanjang tahun ini, selain Traveloka sejumlah pelaku usaha telah lebih dulu masuk ke bisnis tersebut.