Bisnis.com, JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison, entitas operator buah merger PT Indosat Tbk. (ISAT) dan PT Hutchison 3 Indonesia akhirnya mulai unjuk gigi. Tidak saja melakukan integrasi infrastruktur, perusahaan tersebut dengan cepat melakukan “cek ombak” di lini bisnis lain.
Misalnya pekan lalu, Ooredoo Hutchison telah meluncurkan UCan, bisnis fintek berbasis penyaluran kredit digital atau pinjaman online (pinjol). Bekerja sama langsung dengan bank besutan Qatar Investment Authority yakni PT Bank QNB Indonesia Tbk. (BKSW), UCan menawarkan pinjaman tunai maksimal Rp15 juta per pengguna yang dapat diakses lewat aplikasi myIM3.