Bisnis.com, JAKARTA - Saham-saham environmental, social, and governance (ESG) atau memiliki tanggung jawab terhadap lingkungan, sosial dan tata kelola akan mendapatkan tempat lebih tinggi di mata investor fundamental.
Kinerja lebih baik ditunjukkan dengan pernyataan Bank of America Corp. yang menyebutkan saham-saham dari perusahaan yang peduli terhadap lingkungan, sosial, dan tata kelola perusahaan (environmental, social, and governance/ESG) menjadi paling outperform dan diperdagangkan pada valuasi tinggi di pasar global tahun ini.