Historia Bisnis: Samudera Indonesia Group Berlayar ke Bursa Singapura

Kisah sukses Samudera Indonesia Group berlayar di era orde lama dan orde baru rasanya tak perlu dipertanyakan lagi. Berdiri sejak 1950an, grup konglomerasi rintisan Soedarpo Sastrosatomo ini bersinar seiring dengan berdirinya PT Pelayaran Samudera alias Samudera Indonesia pada 1964 dan bahkan kelak mengarungi lantai bursa Singapura.

Bisnis.com, JAKARTA — Bergerak di bidang transportasi kargo dan logistik terpadu, cakar-cakar bisnis PT Samudera Indonesia kian tajam seiring dengan manuver perusahaan mendirikan pangkalan angkutan darat dengan armada 100 truk untuk menunjang bisnis kargonya pada pengujung.

Sempat tersendat karena kemerosotan harga minyak pada awal 80an, Samudera Indonesia bangkit dan masuk ke segmen bongkar muat pada 1986. Manuver ini menjadi cikal bakal munculnya operator-operator terminal, hingga kemudian pada 1991 mereka berhasil membuka usaha depo peti kemas.

Konten Premium Terbaru