Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Data Lengkap NAB Reksa Dana Pendapatan Tetap

Simak data nilai aktiva bersih reksa dana pendapatan tetap yang dihimpun DataIndonesia.id di sini.
Foto ilustrasi investasi melalui reksa dana. Bisnis/Himawan L Nugraha
Foto ilustrasi investasi melalui reksa dana. Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA -- Simak data nilai aktiva bersih reksa dana pendapatan tetap yang dihimpun DataIndonesia.id di sini.

Data yang dihimpun antara lain nama produk reksa dana, nilai aktiva bersih per unit, hasil investasi dalam 30 hari, hasil investasi dalam 1 tahun terakhir, hasil investasi riil dalam 1 tahun terakhir.

Reksa dana kini menjadi salah satu alternatif bagi para investor untuk menanamkan modalnya ke sejumlah instrumen investasi.

DataIndonesia.id merangkum data nilai aktiva bersih sejumlah reksa dana penghasilan tetap di Indonesia per 24 Juni 2022.

Reksa Dana Bahana Pendapatan Tetap Utama 2 memiliki nilai aktiva bersih per unit terbesar, yakni Rp5.724,95.

Reksa dana tersebut juga menjadi penghasil investasi riil dalam waktu satu tahun terakhir yang paling tinggi, yakni 29,91%. 

Kemudian, hasil investasi dalam satu tahun terakhir di reksa dana tersebut mencapai 33,88%. Dalam waktu 30 hari terakhir, Reksa Dana Bahana Pendapatan Utama 2 telah menghasilkan investasi sebesar 0,090%.

Posisi kedua dari segi NAB per unit ditempati oleh Reksa Dana Obligasi Stabil yang senilai Rp5.713,09.

Dari sisi hasil investasi riil, urutan kedua ditempati oleh Reksa Dana Insight Government Fund sebesar 11,92%.

Untuk hasil investasi dalam setahun terakhir, Reksa Dana Mandiri Obligasi Optima II menempati posisi kedua tertinggi, yakni 15,16%.

Sedangkan Reksa Dana Pendapatan Tetap Net Dana Stabil di posisi kedua terbaik terkait hasil investasi dalam 30 hari terakhir.

Simak data dan visualisasi selengkapnya melalui tautan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : DataIndonesia.id
Editor : Setyardi Widodo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper