Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jumlah Investor Crypto Kalahkan Pasar Modal, Aplikasi Trading Gencar Promo

Jumlah investor cryptocurrency di Indonesia telah mencapai 11 juta orang atau mengalami kenaikan hingga 100 persen dari tahun 2020 yang baru mencapai lima juta orang.
Investor memantau pergerakan harga kripto melalui ponselnya di Jakarta, Minggu (20/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Investor memantau pergerakan harga kripto melalui ponselnya di Jakarta, Minggu (20/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Investor di aset kripto mencapai 11 juta orang hingga akhir 2021. Jumlah tersebut mengalahkan total investor ritel pasar modal. Sejumlah upaya promosi terus digaungkan aplikasi trading crypto.

Berdasarkan data terakhir yang dikemukakan oleh Kementerian Perdagangan Republik Indonesia per Desember 2021 lalu jumlah investor cryptocurrency di Indonesia telah mencapai 11 juta orang atau mengalami kenaikan hingga 100 persen dari tahun 2020 yang baru mencapai lima juta orang.

Jumlah tersebut jauh lebih tinggi dari jumlah investor pasar modal. Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor pasar modal sudah mencapai angka 7,86 juta investor per akhir Januari 2022. Jumlah ini mencatatkan kenaikan 5 persen secara bulanan dari posisi akhir Desember 2021 yang sebesar 7,45 juta.

Sejumlah aplikasi jual beli aset kripto pun terus bersiasat mempromosikan investasi jenis ini. Terbaru, PT Pintu Kemana Saja dikenal dengan nama Pintu, platform jual beli dan investasi aset kripto, berkolaborasi dengan Moon Chicken by Hangry, brand ayam goreng ala Korea dari Hangry menghadirkan menu spesial berhadiah Bitcoin.

Pelanggan akan mendapatkan hadiah berupa Bitcoin senilai hingga Rp50.000 dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Kolaborasi antara platform investasi aset crypto dengan pelaku industri food & beverage (F&B) ini tersedia terbatas dari tanggal 7 Maret 2022 hingga 10 April 2022.

Chief Marketing Officer Pintu Timothius Martin mengungkapkan kolaborasi ini ditujukan untuk memberikan benefit lebih bagi pelanggan Moon Chicken by Hangry maupun pengguna Pintu.

“Kolaborasi ini dapat membantu mengenalkan investasi aset crypto dan memberikan benefit kepada pelanggan Moon Chicken by Hangry hanya cukup dengan membeli menu To The Moon Set atau Crypto Rocket Set di Moon Chicken Station yang berlokasi di Senopati, Jakarta Selatan, akan mendapatkan Bitcoin senilai Rp50.000 yang dapat digunakan untuk memulai berinvestasi," katanya dalam keterangan, Selasa (8/3/2022).

Timo menambahkan, untuk kolaborasi ini aplikasi PINTU memberikan lagi satu benefit tambahan untuk para pengguna PINTU yang melakukan staking PTU Token.

Benefit tambahan untuk para holders PTU token yang melakukan staking dengan jumlah tertentu dan telah menerima kode voucher spesial melalui email, maka akan mendapatkan diskon pembelian untuk menu apapun di Moon Chicken Station sebesar Rp50.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper