Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wall Street Anjlok, Harga Komoditas Melorot, Bagaimana Laju IHSG?

Kejatuhan Wall Street dan harga komoditas diperkirakan bakal menjadi sentimen negatif terhadap pergerakan IHSG hari ini, Jumat (5/3/2021).
Pekerja melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (1/2/2021). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pekerja melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (1/2/2021). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)  diperkirakan bakal dirundung banyak sentimen negatif pada perdagangan akhir pekan. IHSG disebut menguji level support 6.200.

Direktur MNC Asset Management Edwin Sebayang mengatakan pernyataan Ketua The Federal Reserve membuat pelaku pasar kecewa. Komentar Powell yang menyebut inflasi akan meningkat seiring perbaikan ekonomi mendorong imbal hasil obligasi Amerika Serikat ke level 1,55 persen, tertinggi dalam 52 pekan terakhir. 

Hal itu,lanjut Edwin berimbas ke pasar saham yang mana Wall Street turut anjlok. Indeks S&P 500 turun 1,3 persen, begitu juga dengan Dow Jones Industrial Average, melemah 1,73 persen. Tidak hanya itu, harga komoditas seperti nikel, timah, dan emas kompak melorot.

“[Kinerja Wall Street dan harga komoditas] Berpotensi mendorong IHSG turun menguji level support 6200 dalam perdagangan Jumat ini,” tulis Edwin dalam laporan riset harian, Jumat (5/3/2021).

Senada, analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christopher memproyeksikan indeks komposit bergerak melemah pada perdagangan hari ini. Secara teknikal, indikator stochastic membentuk deadcross mengindikasikan potensi pelemahan akan berlanjut. 

"Dari dalam negeri masih minim sentimen ekonomi, Dari global masih ada kecemasan kenaikan yield obligasi serta investor akan mencermati data pengangguran dan nonfarm payroll," ujarnya dalam riset harian, Jumat (5/3/2021).

Sebelumnya, indeks komposit menutup perdagangan Kamis (4/3/2021) di zona merah, berbalik melemah daripada perdagangan sebelumnya.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks harga saham gabungan (IHSG) parkir di level 6.290,79 melemah 1,35 persen atau 85,95 poin. Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di kisaran 6.270,108 hingga 6.369,411.

Investor asing tercatat membukukan transaksi jual bersih hingga Rp17,7 miliar dengan sasaran aksi jual tertuju pada BBCA mencapai Rp216,2 miliar, ASII hingga Rp62,4 miliar, dan INCO hingga Rp52,1 miliar.

Dari keseluruhan konstituen, sebanyak 154 saham berhasil menguat, 314 saham terkoreksi, sedangkan 162 saham lainnya terpantau stagnan.

Artha Sekuritas memproyeksikan indeks melemah dengan level resistance 2 di angka 6408 dan resistance 1 di level 6349. Sementara, posisi support 1 di angka 6250 dan support 2 pada 6210.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper