Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saat IHSG Tumbang, Saham Tambang Beterbangan

Indeks saham pertambangan Jakmine naik 0,58 persen di sesi pertama perdagangan hari ini, Jumat (9/10/2020). Penguatan indeks dipimpin saham PT Vale Indonesia Tbk. dan PT Aneka Tambang Tbk.
Articulated dump truck mengangkut material pada pengerukan lapisan atas di pertambangan nikel PT. Vale Indonesia di Soroako, Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2019)./ANTARA-Basri Marzuki
Articulated dump truck mengangkut material pada pengerukan lapisan atas di pertambangan nikel PT. Vale Indonesia di Soroako, Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2019)./ANTARA-Basri Marzuki

Bisnis.com, JAKARTA - Saham pertambangan mencetak kenaikan cukup signifikan di akhir sesi pertama perdagangan hari ini, Jumat (9/10/2020). Saham pertambangan beterbangan di saat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tumbang.

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG terkoreksi 0,11 persen dan parkir di level 5.033,73 pada akhir sesi pertama. Padahal indeks berhasil bergerak di zona hijau hingga sekitar pukul 11.00 WIB siang, setelah sempat dibuka melemah.

Dari seluruh saham yang diperdagangkan, terpantau 180 menghijau, 191 melemah, dan 185 lainnya stagnan alias tak bergerak dari posisinya semula. Adapun, kapitalisasi pasar tercatat sebesar Rp5.873 triliun.

Berdasarkan sektor, hanya tiga sektor saham yang menguat sedangkan sisanya melemah. Sektor pertambangan yang terhimpun dalam indeks JAKMINE naik 0,58 persen ke posisi 1.353,275.

Penguatan indeks JAKMINE dipimpin oleh saham PT Vale Indonesia Tbk yang menguat 3,14 persen. KEmudian disusul saham PT Aneka Tambang Tbk sebesar 4,17 persen

Saham berkode Vale naik setelah perseroan menuntaskan divestasi 20 persen saham ke Holding BUMN Pertambangan atau MIND ID senilai Rp5,2 triliun.

Sementara itu, saham Antam naik bersama dengan saham emiten tambang emas lainnya, yaitu PT Merdeka Copper Gold Tbk (0,29 persen) dan PT J Resources Asia Pacific Tbk. (1,82 persen).

Untuk diketahui, harga emas mulai merangkak naik hari ini. Untuk diketahui, harga emas mulai merangkak naik hari ini. Harga emas di pasar spot naik 0,65 persen ke posisi US$1.906,17 per troy ounce pada pukul 13.00 WIB. Harga emas berjangka Comex juga naik hampir 1 persen ke level US$1.912,9 per troy ounce.

Berikut top leaders indeks Jakmine di akhir sesi pertama perdagangan Jumat (9/10/2020).

Top Leaders Jakmine Sesi I Jumat 9 Oktober 2020
EmitenHarga Perubahan
Vale Indonesia Tbk PT3610+3.14%
Aneka Tambang Tbk750+4.17%
Medco Energi Internasional Tbk352+1.73%
Merdeka Copper Gold Tbk PT1750+0.29%
J Resources Asia Pasific Tbk P224+1.82%
Timah Tbk PT720+1.41%
Mitrabara Adiperdana Tbk PT2150+2.38%
Resource Alam Indonesia Tbk PT200+3.63%
Baramulti Suksessarana Tbk PT1400+0.72%
Kapuas Prima Coal Tbk PT122+0.83%
Petrosea Tbk PT1695+1.19%
Elnusa Tbk PT208+0.97%
Harum Energy Tbk PT1595+0.31%
Energi Mega Persada Tbk PT54+1.89%
Golden Eagle Energy Tbk PT90+3.45%
Alfa Energi Investama Tbk PT272+2.26%
Ginting Jaya Energi Tbk PT79+1.28%
Citatah Tbk PT54+1.89%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper