Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Emas Hari Ini, 10 Agustus 2020

Harga emas pada pekan lalu mencetak koreksi cukup tajam setelah beberapa kali mencetak rekor.
Karyawati menunjukkan replika logam mulia di Butik Emas Antam, Jakarta, Kamis (6/8/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawati menunjukkan replika logam mulia di Butik Emas Antam, Jakarta, Kamis (6/8/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA -  Harga emas jatuh setelah mengukir rekor demi rekor sepanjang pekan lalu. Emas tergelincir seiring dengan data ketenagakerjaan di Amerika Serikat yang melampaui ekspektasi sekaligus memunculkan harapan perekonomian akan pulih lebih cepat.

Pada penutupan perdagangan Jumat (7/8/2020) harga emas spot anjlok 1,36 persen atau 27,99 poin menjadi US$2.035,55 per troy ounce. Sepanjang perdagangan Hari itu, harga emas fluktuatif dan bergerak di rentang US$2.015,58 - US$2.075,47. Dengan kata lain, harga emas masih sempat mencetak rekor anyar sebelum ditutup melemah.

Sepanjang tahun berjalan, harga emas sudah menguat 34,16 persen. Adapun, koreksi harga emas sejalan dengan rebound dolar AS. Akhir pekan ini, indeks dolar AS ditutup menguat 0,7 persen atau 0,647 poin menjadi 93,435, setelah bergerak di rentang 92,763 - 93.623. Sepanjang 2020, indeks dolar AS terkoreksi 3,06 persen.

Di sisi lain, Departemen Tenaga Kerja AS melansir tingkat pengangguran pada Juli 2020 turun 10,20 persen dari posisi 11,1 persen pada Juni 2020. Data non-farm payroll atau penyerapan tenaga kerja di luar sektor pertanian mencapai 176 juta, lebih tinggi dari estimasi 1,53 juta.

Valbury Asia Futures melansir harga emas langsung turun lebih dari 2 persen setelah laporan pertumbuhan pekerjaan AS yang lebih baik dari perkiraan mendorong penguatan dolar AS.

"Aksi ambil untung emas terjadi, tetapi pandemi yang memburuk membuat harga tetap berada di jalur kenaikan mingguan terpanjang dalam sekitar satu dekade. Resistan di US$2065,85, support di US$2.005,35," tulis tim analis Valbury.

Di sisi lain, penurunan harga emas juga tercermin dari aktivitas lelang di bursa London y lalu. ang menunjukkan aksi jual lebih banyak ketimbang aksi beli. Harga emas di LBMA dipatok US$14 lebih rendah saat lelang pekan lalu.

BMO Capital Market mencatat pelaku pasar menetapkan harag emas LBMA di level US$2.031,15 per ons pada lelang sore. Volume penjualan melampaui pembelian sekitar 90.000 ons.

Sementara itu, di dalam negeri, harga emas 24 karat cetakan Antam juga mengalami penurunan cukup tajam pada akhir pekan lalu. Penurunan itu merupakan yang pertama setelah lebih dari sepekan harga emas Antam mencetak rekor demi rekor.

Berdasarkan informasi Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas ukuran 1 gram dibanderol Rp1.055.000, turun Rp10.000 per gram dibandingkan dengan posisi kemarin. Sementara untuk cetakan terkecil yakni 0,5 gram, berada di level Rp557.500, turun Rp5.000.

15:08 WIB
Pukul 14.55 WIB : Emas spot turun 3,78 poin, Comex naik 12,10 poin


Pukul 14.55 WIB : Emas spot turun 3,78 poin ke posisi US$2.031,77 per troy ounce sedangkan emas Comex kontrak Desember naik 12,10 poin ke level US$2.040,10 per troy ounce. Di sisi lain, indeks dolar terpantau naik 0,10 persen ke level 93.5260

13:35 WIB
Pukul 13.31 WIB : Emas spot turun 1,81 poin, emas Comex naik 16,8 poin

Pukul 13.31 WIB : Emas spot turun 1,81 poin atau 0,09 persen ke level US$2.033,74 per troy ounce. Sementara itu emas Comex kontrak Desember naik 16,8 poin atau 0,83 persen ke level US$2.044,8 per troy ounce.

11:35 WIB
Pukul 11.23 WIB : Harga emas spot melemah 6,4 poin

Pukul 11.23 WIB : Harga emas spot melemah 6,4 poin atau 0,32 persen ke posisi US$2,029.08 per troy ounce.

11:03 WIB
Pukul 10.50 WIB : Emas Comex naik 11,7 poin

Pukul 10.50 WIB : Emas Comex naik 11,7 poin atau 0,58 persen ke posisi US$2,039.70 per troy ounce. Sementara itu, indeks dolar terpantau turun 0,11 persen ke level 93.3310.

10:09 WIB
Pukul 10.05 WIB : Emas spot melemah 7,42 poin, Emas Comex naik 8,40 poin

Pukul 10.05 WIB : Emas spot melemah 7,42 poin atau 0,36 persen ke posisi US$2.028,13 per troy ounce. Sementara itu, emas berjangka Comex untuk kontrak Desember naik 9,40 poin atau 041 persen ke level US$2.036,40 per troy ounce.

08:18 WIB
Pukul 08.14 WIB : Emas spot turun 0,04 persen

Harga emas di pasar spot turun 0,74 poin atau 0,04 persen menjadi US$2.034,81 per troy ounce. Emas spot ditutup di level US$20.35 pada penutupan akhir pekan lalu. Sementara itu, indeks dolar terpantau turun 0,09 persen ke posisi 93.3500

07:54 WIB
Pukul 07.39 WIB : Emas Comex naik 14 poin

Harga emas berjangka Comex untuk kontrak Desember 2020 naik 14 poin atau 0,69 persen ke posisi US$2.042 per troy ounce. Sementara itu, indeks dolar turun 0,08 persen ke posisi 93.3570


Penulis : Rivki Maulana
Editor : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper