Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Saham Top Losers 19 Mei 2020, APEX Auto Reject

Saham PT Apexindo Pratama Duta tbk memimpin daftar top losers pada perdagangan hari ini, Senin (19/5/2020), sekaligus menyentuh Auto Rejection Bawah (ARB).
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (21/4/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (21/4/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Apexindo Pratama Duta tbk memimpin daftar top losers pada perdagangan hari ini, Senin (19/5/2020), sekaligus menyentuh Auto Rejection Bawah (ARB).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, saham emiten bersandi APEX tersebut mengalami ARB setelah menyentuh batas penurunan harga sebesar 7 persen dan ditutup di posisi Rp93 per lembar saham.

Menyusul saham APEX, saham PT Menteng Heritage Realty Tbk (HRME) dan PT Grand Kartech Tbk (KRAH) ditutup melemah 6,96 persen masing-masing ke level Rp214 dan Rp535 per lembar saham.

Di sisi lain, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,83 persen atau 37,60 poin ke level 4.548,66 pada akhir perdagangan hari ini.

Pada perdagangan Senin (18/5/2020), IHSG mampu rebound dan ditutup di level 4.511,06 meskipun dengan kenaikan tipis 0,08 persen atau 3,45 poin, mematahkan koreksi empat hari perdagangan beruntun sebelumnya.

IHSG saat dibuka langsung melonjak 1,93 persen atau 87,09 poin menjadi 4.598 Sepanjang hari ini, IHSG bergerak dalam kisaran 4.519,51-4.609,04.

Tercatat 237 saham menguat, 162 saham melemah, dan 156 saham stagnan.

Sebanyak 7 dari 10 sektor dalam IHSG menetap di zona hijau, dipimpin oleh sektor properti dengan penguatan 2,04 persen dan finansial yang menguat 1,95 persen.

Tiga sektor lainnya menetap di wilayah negatif, didorong oleh sektor barang konsumsi yang melemah 0,77 persen.

Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) menjadi penopang utama terhadap penguatan IHSG hari ini dengan kenaikan 9,2 persen, disusul oleh saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) yang menguat 3,8 persen.

Berikut adalah rincian 10 saham dengan penurunan harga terbesar atau Top Losers hari ini:

Saham

Harga Sebelumnya (Rp)

Harga Penutupan Hari Ini (Rp)

Perubahan (persen)

APEX

 100

 93

-7,00

HRME

 230

 214

-6,96

KRAH

 575

 535

-6,96

POLU

 865

 805

-6,94

PUDP

 260

 242

-6,92

NZIA

 159

 148

-6,92

DNAR

 188

 175

-6,91

JMAS

 188

 175

-6,91

KREN

 87

 81

-6,90

PGLI

 320

 298

-6,88

Sumber: BEI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper