Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dua Anak Usaha Pelindo II Bakal Gelar RUPSLB Medio Oktober 2019

PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. dan PT Jasa Armada Indonesia Tbk. akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa pada 15 Oktober 2019.
Pelabuhan Boom Baru Palembang yang dikelola oleh PT Pelindo II (Persero) atau IPC Cabang Palembang. Bisnis/Dinda Wulandari
Pelabuhan Boom Baru Palembang yang dikelola oleh PT Pelindo II (Persero) atau IPC Cabang Palembang. Bisnis/Dinda Wulandari

Bisnis.com, JAKARTA – PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. berencana untuk melakukan pergantian pengurus perseroan dalam waktu dekat. Untuk itu, perseroan bakal meminta restu para pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham luar biasa.

Dalam keterbukaan informasi yang dirilis perseroan, emiten berkode saham IPCC itu akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa pada Selasa, 15 Oktober 2019.

“Agendanya usulan pergantian pengurus,” ujar Investor Relation Indonesia Kendaraan Terminal Reza Priyambada kepada Bisnis, Rabu (10/9/2019).

Sebelumnya, pada waktu yang sama, PT Jasa Armada Indonesia Tbk. juga direncanakan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa.

Dalam keterbukaan informasi yang disampaikan perseroan, rapat tersebut akan digelar pada 15 Oktober 2019 dan akan bertempat di Jakarta.

"Perubahan pengurus perseroan," ujar Sekretaris Perusahaan Jasa Armada Indonesia Eddy Haristiani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper