Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MNC Sekuritas: IHSG Dibayangi Koreksi, BoW ELSA, WSBP & IMAS

IHSG diproyeksi bergerak pada kisaran support 6.250 dan 6.140, serta resistan 6.320 dan 6.370.
Karyawan mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Dealing Room Bank Permata, Jakarta, Rabu (4/4/2018)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan
Karyawan mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Dealing Room Bank Permata, Jakarta, Rabu (4/4/2018)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup terkoreksi tipis ke level 6.295 kemarin (20/8).

"Kami perkirakan hal tersebut merupakan awal dari wave ii dari wave (c) dari wave [b], di mana kami perkirakan wave ii berada pada area 6.220-6.250," tulis Tim Analis MNC Sekuritas, Rabu (21/8/2019).

Menurut MNC Sekuritas, selama IHSG berada di atas 6.160 maka skenario tersebut akan berlaku.

Untuk perdagangan hari ini, IHSG diproyeksi bergerak pada kisaran support 6.250 dan 6.140, serta resistan 6.320 dan 6.370.

Berikut saham-saham yang direkomendasikan MNC Sekuritas:

ELSA - Buy on Weakness
Kemarin (20/8/2019) ELSA ditutup menguat 4,8% dan diikuti dengan volume pembelian yang cukup besar. Kami perkirakan ELSA berada pada awal wave [iii] dari wave C, dimana ELSA akan melanjutkan penguatannya kembali.

Buy on Weakness: 336-340
Target Price: 360, 370
Stoploss: below 326

WSBP - Buy on Weakness
Kami perkirakan posisi WSBP saat ini sedang berada pada awal wave [iii], dimana WSBP masih berpotensi untuk menguat kembali untuk membentuk wave [iii].

Buy on Weakness: 346-350
Target Price: 360, 380
Stoploss: below 340

IMAS - Buy on Weakness
Posisi IMAS kami perkirakan sudah berada pada akhir wave [iii] dari wave C, sehingga diperkirakan koreksi IMAS sudah mulai terbatas. Selanjutnya IMAS berpotensi menguat dalam jangka pendek untuk membentuk wave [iv].

Buy on Weakness: 1,850-1,880
Target Price: 2,100, 2,260
Stoploss: below 1,750

INCO - Sell on Strength
Koreksi yang terjadi pada INCO kami perkirakan merupakan awal dari wave [ii] dari wave C. Dimana kami perkirakan INCO akan terkoreksi minimal ke area 3,200 dan idealnya ke 2,960.

Sell on Strength: 3,410-3,500

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ana Noviani
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper