Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AKSI EMITEN 31 JULI: Agri & Otomotif Tekan Laba ASII, Layar Emiten Masih Mengembang

Berita mengenai capaian laba bersih PT Astra International Tbk serta pertumbuhan pendapatan mayoritas emiten pelayaran menjadi sorotan media massa hari ini, Rabu (31/7/2019).
Kantor Pusat Astra Internasional./Bisnis.com
Kantor Pusat Astra Internasional./Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Berita mengenai capaian laba bersih PT Astra International Tbk serta pertumbuhan pendapatan mayoritas emiten pelayaran menjadi sorotan media massa hari ini, Rabu (31/7/2019).

Berikut ringkasan topik utama di sejumlah media nasional:

Agri & Otomotif Tekan Laba ASII. Laba bersih PT Astra International Tbk. sepanjang semester I/2019 tercatat terkoreksi 5,59%, di mana sektor agribisnis dan otomotif perseroan menjadi penekan utama terkoreksinya laba entitas induk. (Bisnis Indonesia)

Layar Emiten Masih Mengembang. Mayoritas emiten pelayaran mampu mencetak pertumbuhan pendapatan pada paruh pertama tahun ini, kendati dari lini bisnis kapal pengangkutan masih penuh tantangan. (Bisnis Indonesia)

SRTG Raup Laba Bersih Rp3,16 Triliun. PT Saratoga Investama Sedaya Tbk. membalikkan posisi rugi menjadi laba pada semester I/2019. Berdasarkan laporan keuangan per 30 Juni 2019, emiten bersandi saham SRTG tersebut mencatatkan keuntungan bersih atas investasi pada efek ekuitas senilai Rp2 triliun atau berbalik dari posisi rugi Rp1,58 triliun pada periode yang sama tahun lalu. (Bisnis Indonesia)

Proyek Pemerintah & TOD Topang ADHI. PT Adhi Karya (Persero) Tbk. optimistis kinerja perseroan akan lebih baik pada semester II/2019 ditopang oleh maraknya tender proyek-proyek pemerintah serta kontribusi dari bisnis transit oriented development (TOD). (Bisnis Indonesia)

ELSA Bidik Proyek di Afrika & Timur Tengah. PT Elnusa Tbk. (ELSA) tengah membidik pekerjaan jasa hulu migas di Afrika dan Timur Tengah sebagai bagian dari diversifi kasi pasar serta mempertebal pundi-pundi pendapatan perseroan (Bisnis Indonesia)

BGTG Tumbuh 19%, PNBS Turun 36%. Setelah mampu menurunkan rasio non performing loan (NPL) dari 4,09% menjadi 1,62%, PT Bank Ganesha Tbk. (BGTG) mencetak pertumbuhan laba 18,76% pada semester pertama tahun ini. (Bisnis Indonesia)

UNTR Mendulang Untung dari Emas. Strategi PT United Tractors Tbk (UNTR) masuk ke bisnis emas terbilang jitu. Secara konsolidasi, UNTR mampu mencatat kenaikan pendapatan 11% sepanjang semester pertama tahun ini (lihat tabel). (Kontan)

SMGR Menggenjot Pasar Ekspor. PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) terus berupaya menggenjot kinerja tahun ini. Emiten ini berupaya mengoptimalkan kapasitas produksi. Saat ini, total kapasitas produksi SMGR mencapai sekitar 43 juta ton. (Kontan)

ENRG Genjot Lagi Sumur Blok Kangean. PT Energi Mega Persada Tbk tengah mengoptimalkan produksi dan penjualan pada semester kedua tahun ini. Sejak Maret lalu, ENRG memulai operasi di dua lapangan gas, Sirasun dan Batur, yang berlokasi di Blok Kangean, Jawa Timur. (Kontan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper