Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kinerja Kuartal I/2019 : Laba Jasa Armada Indonesia (IPCM) Turun 5,4 Persen

Laba bersih PT Jasa Armada Indonesia Tbk. sepanjang periode kuartal I/2019 turun tipis dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Dirut PT Jasa Armada Indonesia Tbk (IPC Marine) Dawam Atmosudiro (kanan) didampingi Direktur Keuangan dan SDM Herman Susilo memberikan penjelasan saat paparan publik, di Jakarta, Kamis (13/12/2018)./JIBI-Nurul Hidayat
Dirut PT Jasa Armada Indonesia Tbk (IPC Marine) Dawam Atmosudiro (kanan) didampingi Direktur Keuangan dan SDM Herman Susilo memberikan penjelasan saat paparan publik, di Jakarta, Kamis (13/12/2018)./JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — Laba bersih PT Jasa Armada Indonesia Tbk. sepanjang periode kuartal I/2019 turun 5,4% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan, emiten berkode saham IPCM tersebut mencatatkan laba bersih Rp32,48 miliar pada kuartal I/2019, turun 5,4% dibandingkan dengan tahun sebelumnya Rp34,32 miliar. Penurunan tersebut seiring dengan menurunnya pendapatan perseroan menjadi Rp154,03 miliar atau turun 6,4% dari tahun sebelumnya senilai Rp164,63.

Di sisi lain, beban pokok pendapatan perseroan pada periode tersebut turun 8,4% menjadi Rp96,95 miliar dari tahun sebelumnya Rp105,82 miliar.

Sepanjang kuartal I/2019, IPCM  meningkatkan kontribusi bisnis utamanya yaitu jasa pelayanan kapal menjadi 90.1% dibandingkan dengan tahun sebelumnya 84.3% .

Direktur Utama Jasa Armada Indonesia Dawam Atmosudiro menyampaikan bahwa pencapain laba bersih pada kuartal I/2019 masih sejalan dengan perkiraan. “Ekspektasi terjaganya kinerja kuartal I/2019 pada kuartal berikutnya hingga akhir tahun ini, berpotensi mendorong laba bersih pada 2019 melonjak dibandingkan dengan 2018 sebesar Rp72,8miliar,” ujarnya melalui keterangan resmi perseroan, dikutip Jumat (3/5/2019).

Dawam menambahkan bahwa upaya meningkatkan kinerja pertumbuhan usaha secara berkelanjutan dilakukan oleh perseroan. Dengan mendapatkan pelimpahan pemanduan dari Dirjen Perhubungan Laut, pada akhir Maret 2019, perseroan mulai beroperasi melayani jasa pemanduan dan penundaan untuk kegiatan STS di Ambang Luar Sungai Musi.  

Selain itu Perseroan berencana melaksanakan perluasan layanan pemanduan dan penundaan kapal di TERSUS di wilayah Kalimantan Barat dan TERSUS lainnya dibawah SKK Migas.

“Dengan beberapa upaya yang sudah dan akan dilaksanakan perseroan optimistis pada tahun 2019 kinerja perseroan potensi meningkat dibanding kinerja tahun 2018,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper