Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kresna Sekuritas : Spekulasi Beli BBNI, JSMR, PTBA, BMRI

Kresna Sekuritas merekomendasikan investor melakukan spekulasi beli terhadap 4 saham pelat merah pada Rabu (13/3/2019).
Pengunjung mengambil foto monitor perdagangan harga saham di Jakarta, Jumat (1/2/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan
Pengunjung mengambil foto monitor perdagangan harga saham di Jakarta, Jumat (1/2/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA — Kresna Sekuritas merekomendasikan investor melakukan spekulasi beli terhadap 4 saham pelat merah pada Rabu (13/3/2019). Keempat saham itu adalah BBNI, JSMR, PTBA, dan BMRI.

Dalam laporannya, tim analis Kresna Sekuritas menuliskan, indeks saham AS pada perdagangan kemarin ditutup mixed (DJIA -0,38%, S&P500 +0,3%), yang disebabkan penurunan tajam pada saham Boeing sebesar lebih dari 6%, melebihi penurunan pada hari sebelumnya yang sebesar 5,3%.

Tanpa adanya penurunan pada saham Boeing, DJIA dapat ditutup menguat. Indeks saham Eropa pada perdagangan kemarin juga ditutup mixed dengan indeks DAX yang turun 0.17% dan indeks FTSE100 yang naik 0,29% .

Dari regional, pasar Asia pagi ini dibuka lebih rendah, dengan indeks NIKKEI dan indeks KOSPI yang masing-masing turun 0.34% dan 0,36%.

“Kami lihat sentimen regional secara keseluruhan adalah negatif untuk IHSG hari ini. Dari sisi teknikal, IHSG kami perkirakan bergerak menguat di rentang 6.380-6.420,” paparnya, Rabu (13/3/2019).

Dari sentimen domestik, Pemerintah akan menyederhanakan skema tarif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) untuk kendaraan bermotor. Sehingga, nantinya tarif PPnBM kendaraan bermotor hanya mengacu pada tingkat emisi dan kapasitas mesin.

Berikut rekomendasi saham hari ini versi Kresna Sekuritas:


*Technical Update: BBNI JSMR*
*BBNI 8675. Speculative Buy.* Estimasi rentang 8575-9100. Resisten 9100-9300 apabila dapat melanjutkan rebound. Stop loss apabila turun ke bawah support 8575. (ryh)

*JSMR 5025. Speculative Buy.* Estimasi rentang 4940-5275. Resisten 5275-5400 apabila dapat melanjutkan rebound. Stop loss apabila turun ke bawah support 4940. (ryh)

*Technical Review (from 6-Mar-2019)*
*PTBA 3970. Speculative Buy.* Estimasi rentang 3910-4170. Support 3910 dapat menjadi level buy on weakness atau stop loss apabila tidak dapat bertahan. Resisten 4170-4370 apabila dapat rebound. (ryh)

*Review: PTBA 4010 (+1%). Speculative Buy.* Estimasi rentang 3980-4250. Pergerakan bisa lebih positif apabila dapat breakout resisten 4040 untuk menguji 4250-4350 kembali. Stop loss apabila turun ke bawah support 3980. (ryh)

*BMRI 6950. Speculative Buy.* Estimasi rentang 6700-7300. Support 6700 dapat menjadi level buy on weakness atau stop loss apabila tidak dapat bertahan. Resisten 7300-7650 apabila dapat rebound. (ryh)

*Review: BMRI 6700 (-4%). Speculative Buy.* Estimasi rentang 6675-7025. Sempat menguji resisten 7075 sebelum turun menguji support 6675 kemarin. Indikator stochastic yang sudah semakin oversold berpotensi membuatnya rebound untuk menguji 7025-7200. Stop loss apabila turun ke bawah support 6675. (ryh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper