Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Reliance Sekuritas: Indeks Menguat Meski Tertahan

Reliance Sekuritas memperkirakan IHSG bergerak cenderung menguat tertahan pada rentang pergerakan 5975-6065.
Pengunjung mengamati papan monitor yang menunjukkan pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di gedung Bursa efek Indonesia, Jakarta, Rabu (11/7/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Pengunjung mengamati papan monitor yang menunjukkan pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di gedung Bursa efek Indonesia, Jakarta, Rabu (11/7/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA -  Reliance Sekuritas memperkirakan IHSG bergerak cenderung menguat tertahan pada rentang pergerakan 5975-6065.

Saham-saham yang masih dapat dicermati diantaranya ANTM, BMRI, JSMR, TLKM, PTPP, BBTN, TRAM. 

Analis Lanjar Nafi mengatakan secara teknikal IHSG kembali menguat diatas MA20 setelah sempat tertahan di level tersebut pada akhir pekan kemarin.

Dia mengatakan IHSG berhasil kembali bergerak di atas level psikologis 6.000 dengan potensi kembali menguji MA200 sebagai resistance kuat sejak bulan Mei lalu dengan menutup gap di kisaran level 6.065 terlebih dahulu.

Sementara itu,  indikator Stochastic dan RSI terlihat masih bergerak pada trend positif. 

Dalam perdagangan kemarin,  IHSG menguat 0,96% atau 57, 22 poin di level 6.025,97 berhasil kembali diatas level psikologis 6.000.

Optimisme perdagangan ekuitas di Asia menjadi faktor utama aksi beli investor Asing yang tercatat net buy 668.94 Miliar rupiah dengan saham BBCA, BBRI dan TLKM menjadi top net buy value.

Rupiah menguat 0,20% seiring prospek Bank Indonesia yang akan terus agresif intervensi dan turunnya USD setelah Jerome Powell memberikan signal bertahap tidak mempercepat kenaikan suku bunga meskipun melihat ekspansi ekonomi AS yang cukup cepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper