Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rilis Produk ETF, Danareksa Investment Bidik Dana Kelolaan Rp1 Triliun

PT Danareksa iNvestment Management menargetkan produk Exchange Traded Fund (ETF) pertamanya yakni Danareksa ETF Indonesia Top 40 mampu menghasilkan dana kelolaan hingga Rp1 triliun.
Direktur Utama PT Danareksa Investment Management Marsangap P. Tamba (kiri) berbincang dengan nasabah, di Jakarta, Rabu (28/3/2018)./JIBI-Dedi Gunawan
Direktur Utama PT Danareksa Investment Management Marsangap P. Tamba (kiri) berbincang dengan nasabah, di Jakarta, Rabu (28/3/2018)./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Danareksa investment Management menargetkan produk Exchange Traded Fund (ETF) pertamanya yakni Danareksa ETF Indonesia Top 40 mampu menghasilkan dana kelolaan hingga Rp1 triliun.

"Selama setahun ke depan Danareksa menargetkan produk ini dapat mencapai Rp1 triliun," kata Direktur Utama PT Danareksa Investment Management Marsangap P. Tamba di Jakarta, Selasa (24/4/2018).

Adapun strategi yang dilakukan perseroan adalah dengan melakukan pemasaran yang fokus pada nasabah institusi existing Danareksa yang telah memiliki produk ETF.

Per 20 April lalu, perusahaan tersebut telah memiliki dana kelolaan alias asset under management (AUM) mencapai Rp33,9 triliun.

Angka tersebut naik sebesar 24% dibandingkan posisi pada akhir tahun lalu yang senilai Rp27,2 triliun. "Sampai akhir tahun kami targetkan dana kelolaan bisa mencapai Rp35 triliun," ujar Marsangap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Editor : Ana Noviani

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper