Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Valbury Sekuritas: IHSG Berpeluang Menguat, Berikut 6 Saham Pilihan Hari Ini

Valbury Sekuritas Indonesia memperkirakan IHSG berpeluang kembali melanjutkan kenaikan pada hari, Kamis (7/12/2017).
Karyawan berada di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (22/11)./JIBI-Abdullah Azzam
Karyawan berada di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (22/11)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - PT. Valbury Sekuritas Indonesia memperkirakan IHSG berpeluang kembali melanjutkan kenaikan pada hari, Kamis (7/12/2017).

Dari AS, Presiden Donald Trump akan memangkas tarif pajak korporasi dari 35% menjadi 15%. RUU Reformasi Pajak yang dicanangkan Trump dan Partai Republik ini telah disahkan oleh Senat AS. Diharapkan dengan pemotongan tarif pajak diperkirakan pendapatan perusahaan di AS dapat meningkat pada 2018. Pemotongan pajak telah menjadi daya tarik bagi pasar saham AS.

Di sisi lain, berkaitan Trump yang mengumumkan pemindahan kantor Kedutaan Besar AS untuk Israel dari Tel Aviv ke Yerusalem, Rabu, Trump mengatakan tidak ingin mengganggu upaya negosiasi damai Israel-Palestina dengan keputusannya untuk mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel. Berkenaan dengan hal ini sebelumnya menjadi kecemasan besar negara-negara di Timur Tengah.

Sementara hasil jajak pendapat Reuters kepada para ekonom, mayoritas memperkirakan The Fed akan menaikkan suku bunganya tiga kali lagi di tahun depan. Survei tersebut dilakukan sebelum Senat AS menyetujui rencana pemotongan pajak yang diperkirakan akan menambah utang AS senilai US$ 1,4 triliun.

Berkenaan dengan Opec, negara produsen minyak global ini sepakat memperpanjang pemangkasan produksi sampai akhir 2018. OPEC akan memeriksa kemajuan pada pertemuan reguler berikutnya di bulan Juni 2018 dengan agendanya memberi kesempatan penyesuaian kesepakatan berdasarkan kondisi pasar saat itu. Perpanjangan pemangkasan produksi diperkirakan mempengaruhi bagi pergerakan minyak dunia kedepannya.

Selain sentimen di atas, faktor indeks saham pasar Asia yang diperkirakan apresiasi akan membuka peluang bagi IHSG untuk kembali melanjutkan kenaikan pada hari.

Perspektif tenikal
Support Level : 6010/5984/5966
Resistance Level : 6053/6070/6096
Major Trend : Up
Minor Trend : Up
Pattern : Up

Rekomendasi saham perspektif tenikal :

KLBF: Trading Buy
• Close 1645, TP 1690
• Boleh buy di level 1620-1645
• Resistance di 1690 & support di 1620
• Waspadai jika tembus di 1620
• Batasi resiko di 1610

PPRO: Trading Buy
• Close 189, TP 202
• Boleh buy di level 180-189
• Resistance di 202 & support di 180
• Waspadai jika tembus di 180
• Batasi resiko di 178

BJTM : Trading Buy
• Close 710, TP 735
• Boleh buy di level 705-710
• Resistance di 735 & support di 705
• Waspadai jika tembus di 705
• Batasi resiko di 695

LPKR: Trading Buy
• Close 550, TP 585
• Boleh buy di level 535-550
• Resistance di 585 & support di 535
• Waspadai jika tembus di 535
• Batasi resiko di 525

LPPF: Trading Buy
• Close 10100, TP 10325
• Boleh buy di level 9925-10100
• Resistance di 10325 & support di 9925
• Waspadai jika tembus di 9925
• Batasi resiko di 9875

MAPI: Trading Buy
• Close 6700, TP 6850
• Boleh buy di level 6525-6700
• Resistance di 6850 & support di 6525
• Waspadai jika tembus di 6525
• Batasi resiko di 6475

Ket. TP : Target Price

WATCHING ON SCREEN;
LPPF, ASII, PWON, TLKM, SMGR

(Disclaimer ON)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fajar Sidik
Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper