Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Danareksa Sekuritas: Laba Mitra Adiperkasa Diperkirakan Naik 19,6%

Laba Kotor PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) tahun 2017 diperkirakan meningkat hingga 19,6%, berdasarkan riset Danareksa Sekuritas.
/Ilustrasi
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Laba Kotor PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) tahun 2017 diperkirakan meningkat hingga 19,6%, berdasarkan riset Danareksa Sekuritas.

Danareksa juga meningkatkan perkiraan pendapatan dan laba kotor perusahaan masing-masing sebesar 5,6% dan 7,2%. Dengan efisiensi toko, perkiraan laba operasional juga meningkat sebesar 23,5% serta marjin operasional 6,4% lebih tinggi.

Estimasi Danareksa ini berdasarkan perkiraan kinerja yang lebih baik dari toko khusus (specialty store) serta bisnis makanan dan minuman. Kinerja MAPI akan menunjukkan kinerja yang lebih baik di kuartal mendatang yang didorong oleh oleh merek Inditex.

Berdasarkan data kinerja perusahaan yang dikutip dari riset Danareksa Sekuritas, pertumbuhan rata-rata penjualan tiap toko (same store sales growth) kuartal pertama 2017 mencapai 6%, lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 5%.

Untuk bisnis makanan dan minuman, pembukaan outlet pada kuartal pertama yang mencapai 17 toko serta peningkatan ASP diperkirakan akan meningkatan kinerja perusahaan.

Peningkatan kepercayaan konsumen, terutama di segmen menengah ke atas juga berperan dalam mendorong permintaan terhadap produk perusahaan. Selain itu, upaya peningkatan kinerja department store melalui brand rationalization juga akan mendorong kinerja.

Danareksa memperkirakan adanya peningkatan lebih lanjut dalam marjin kotor berkat peningkatan kontribusi dari bisnis makanan dan minuman, yang pada serta dari perkiraan normalisasi siklus persediaan karena pertumbuhan linier yang tangguh.

Sementara itu, upaya efisiensi toko, terutama dari department store, akan membantu MAPI mengurangi pengeluaran operasional di kuartal mendatang berkat turunnya biaya sewa dan gaji pegawai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper