Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SENTIMEN PASAR 21 APRIL: Jurus Baru Freeport, Hingga Laba Bank Besar Mulai Bangkit

Hari ini, berita terkait jurus baru Freeport atas ekspor konsentrat dan bangkitnya perolehan laba sejumlah bank besar menjadi topik pembicaraan di beberapa media nasional.
Investor mengamati indeks harga saham gabungan (IHSG) di salah satu kantor sekuritas, di Jakarta./JIBI-Endang Muchtar
Investor mengamati indeks harga saham gabungan (IHSG) di salah satu kantor sekuritas, di Jakarta./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA – Hari ini, berita terkait jurus baru Freeport atas ekspor konsentrat dan bangkitnya perolehan laba sejumlah bank besar menjadi topik pembicaraan di beberapa media nasional.

Jurus Baru Freeport. Manajemen PT Freeport Indonesia berniat mengajukan rekomendasi izin ekspor baru untuk konsentrat tembaga dengan kuota tertentu, meskipun izin lama dengan bea keluar 5% belum dimanfaatkan. Bila pemerintah menyetujui, rekomendasi izin ekspor Freeport akan bertambah panjang hingga April 2018, atau 2 bulan lebih lama dari yang seharusnya Februari 2018. (Bisnis Indonesia)

BRI & BCA Bersaing Raup Laba. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. pada awal 2017 mencatatkan tren peningkatan laba dibandingkan dengan awal tahun lalu. Adapun, perolehan laba PT Bank Central Asia Tbk. juga meyakinkan. (Bisnis Indonesia)

PDB Kuartal I di Bawah Ekspektasi. Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I/ 2017 diprediksi lebih rendah dari ekspektasi akibat tertekannya daya beli masyarakat setelah penyesuaian harga barang dan jasa yang diatur pemerintah antara lain tarif listrik golongan 900 VA dan perizinan STNK. (Bisnis Indonesia)

Indonesia Masih Atraktif. Indonesia masih menjadi tujuan investasi yang menarik bagi para investor. Indonesia akan semakin atraktif jika pemerintah fokus melakukan deregulasi investasi dan mempercepat pembangunan proyek-proyek infrastruktur. Hingga kini, deregulasi investasi belum berjalan sesuai harapan. Proyek-proyek infrastruktur juga belum banyak yang direalisasikan. (Investor Daily)

Laba Astra Melonjak 63%. PT Astra International Tbk. (ASII) membukukan laba bersih Rp5,08 triliun sepanjang kuartal I-2017, melonjak 63% dibandingkan periode sama tahun lalu Rp3,11 triliun. Hal ini didukung pendapatan Astra yang meningkat 16% menjadi Rp48,78 triliun, dibandingkan kuartal sama 2016 sebesar Rp41,88 triliun. (Investor Daily)

Laba Bank Besar Mulai Bangkit. Kendati penyaluran kredit belum bisa ngebut, bank-bank papan atas masih bisa memanen laba di masa awal tahun ini. Kuartal I-2017 lalu, sejumlah bank besar masih mencatatkan pertumbuhan laba dengan salah satu penopang utamanya pendapatan berbasis komisi. (Kontan)

Cermati Ekonomi dan Fundamental Emiten. Anda yang rajin membaca KONTAN tentu sudah hapal dengan nama Lo Kheng Hong dan Eyang Ratman. Dua orang ini adalah investor sukses di pasar saham. Lo Kheng Hong terkenal sebagai investor fundamental, sementara Eyang Ratman piawai memainkan indikator teknikal untuk mencari cuan. (Kontan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper