Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pendapatan MNCN Ditargetkan Bertumbuh Hingga 10%

PT Global Mediacom Tbk. (BMTR) menargetkan pendapatan Media Nusantara Citra pada 2017 bertumbuh hingga 10%.nn
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA -  PT Global Mediacom Tbk. (BMTR) menargetkan pendapatan Media Nusantara Citra pada 2017 bertumbuh hingga 10%.

Global Mediacom, induk usaha bisnis media Grup MNC, menilai ekonomi pada tahun depan mulai pulih. Pulihnya ekonomi akan membuat perusahaan menggelontorkan dana untuk belanja iklan.


David Audy, Direktur Global Mediacom, mengatakan dengan prediksi tersebut perseroan menargetkan pendapatan Media Nusantara Citra bertumbuh 7% hingga 10% pada 2017 dibandingkan dengan tahun ini.

"Pertumbuhan negatif pada tahun lalu, tahun ini tumbuh single digit, tahun depan pasar pulih. Pangsa penonton kami kuat tahun ini dan akan terus menguat pada tahun depan," katanya, Selasa (20/12/2016).

Media Nusantara Citra (MNCN), perusahaan televisi free-to-air, berada di bawah Global Mediacom. MNCN mengoperasikan stasiun televisi free-to-air RCTI, MNC TV, dan Global TV.

Menurut David, target pertumbuhan pendapatan MNCN yang mayoritas berasal dari iklan hampir melampaui prediksi industri sebesar 5% hingga 10%.

MNCN juga ditargetkan menghasilkan arus kas bebas yang kuat hingag mencapai US$150 juta pada 2017.

David mengatakan MNCN tidak akan mengalokasikan belanja modal besar pada tahun depan karena pembangunan studio yang menelan dana hingga US$250 juta sudah rampung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper