Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

EKSPANSI KREN: Bayar Layanan Grab Indonesia Pakai Mandiri E-Cash

Lini usaha solusi pembayaran elektronik PT Kresna Graha Investama Tbk. menggencarkan ekspansi bisnis. Lewat anak usaha PT Digital Artha Media, emiten berkode KREN itu menjalin kemitraan strategis Mandiri e-cash dengan Grab Indonesia. nn
Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata (kanan) dan Kepala Pemasaran Grab Indonesia Kiki Rizki (kiri) berpose dengan logo baru aplikasi layanan pemesanan kendaraan itu./Antara
Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata (kanan) dan Kepala Pemasaran Grab Indonesia Kiki Rizki (kiri) berpose dengan logo baru aplikasi layanan pemesanan kendaraan itu./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Lini usaha solusi pembayaran elektronik, PT Kresna Graha Investama Tbk., menggencarkan ekspansi bisnis. Lewat anak usaha PT Digital Artha Media, emiten berkode KREN itu menjalin kemitraan strategis Mandiri e-cash dengan Grab Indonesia.

Managing Director Kresna Graha Investama Suryandy Jahja menuturkan model kemitraan antara PT Digital Artha Media dengan Bank Mandiri dan Grab Indonesia merupakan salah satu pilar strategi Kresna untuk menumbuhkan basis pengguna Mandiri e-cash.

"Kami berharap integrasi dengan Grab akan meningkatkan profil dari platform kami dan akan menjadi suatu bagian yang tak terpisahkan dari digital lifestyle masyarakat Indonesia," ujarnya dalam keterangan resmi, Kamis (18/8/2016).

Indra Suryawan, CEO Digital Artha Media, menjabarkan sebagai penyedia dan pengembang teknologi Mandiri e-cash, cakupan layanan akan terus diperluas. Salah satunya, integrasi Mandiri e-cash dengan aplikasi Grab Indonesia.

Lebih rinci, Mandiri e-cash akan menjadi metode pembayaran non-tunai alternatif bagi para penumpang armada Grab yang tidak memiliki akses terhadap kartu kredit. Selain itu, pengemudi Grab Indonesia juga dapat mengelola saldo secara elektronik.

"Kerja sama ini merupakan bagian dari inisiatif kami untuk mewujudkan mimpi kami sebagai pemain infrastuktur pembayaran terdepan di kawasan regional,” kata Indra.

Ridzki Kramadibrata, Managing Director Grab Indonesia, optimistis terhadap prospek kolaborasi jangka panjang dengan Bank Mandiri dan Digital Artha Media.

"Dengan dukungan teknologi yang mumpuni serta jaringan perbankan yang luas, kami percaya bahwa inisiatif kami dengan Mandiri e-cash akan menjadi suatu tahapan baru bagi Grab dalam memberikan layanan yang lebih aman, terpercaya dan nyaman, bagi para penumpang maupun mitra pengemudi," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper