Bisnis.com, JAKARTA— Kurs tengah Bank Indonesia menembus level Rp13.935 per dolar AS Senin (11/1/2016), saat rupiah menguat di Asia.
Level tersebut membuat kurs tengah yang ditetapkan Bank Indonesia itu makin melemah 61 poin atau terdepresiasi 0,44% dari kurs tengah penutupan perdagangan kemarin yakni Rp13.874 per dolar AS.
Kurs jual ditetapkan di Rp14.005 per dolar AS, sedangkan kurs beli berada di Rp13.865 per dolar AS. Selisih antara kurs jual dan kurs beli melebar menjadi Rp140.
Rupiah terpantau bergerak melemah 5 poin atau 0,04% ke Rp13.928 per dolar AS pada pukul 11.50 WIB.
Selain rupiah, penguatan juga diikuti oleh bath naik 0,07% dan yen yang menguat 0,18%. Pelemahan terjadi pada won dan rupee yang terdepresiasi 0,85% dan 0,28%.
Kurs Tengah Bank Indonesia (Rupiah) 2016
11 Januari | Rp13.935 |
8 Januari | Rp13.874 |
7 Januari | Rp13.946 |
6 Januari | Rp13.863 |
5 Januari | Rp13.931 |
Sumber: Bank Indonesia