Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Obligasi Berkelanjutan II BFI Diganjar Peringkat A+

PT Fitch Ratings Indonesia menetapkan peringkat obligasi senior tanpa jaminan PT BFI Finance Indonesia Tbk pada level A+(idn).
Rencana penerbitan obligasi korporasi semester I tahun 2015/ Bisnis
Rencana penerbitan obligasi korporasi semester I tahun 2015/ Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA—PT Fitch Ratings Indonesia menetapkan peringkat obligasi senior tanpa jaminan PT BFI Finance Indonesia Tbk pada level A+(idn).

Secara rinci, Analis Fitch Ratings Indonesia Ira Febrianty menyampaikan peringkat nasional jangka panjang untuk obligasi dengan jatuh tempo dua dan tiga tahun ditetapkan pada 'A+(idn)'.

“Sementara itu peringkat nasional jangka pendek untuk obligasi dengan jatuh tempo sampai 370 hari ditetapkan pada 'F1(idn)',”jelasnya dalam keterangan yang dirilis pada Senin(2/3/2015).

Obligasi ini dikeluarkan dibawah program obligasi berkelanjutan II BFI dengan nilai total Rp2,5 triliun. Penerbitan tahap pertama itu ditargetkan mencapaiRp1 triliun.

Dana hasil penerbitan obligasi akan digunakan untuk menunjang pertumbuhan bisnis perusahaan.

Pemberian peringkat didasari oleh kinerja standalone perusahaan sebagai salah satu perusahaan pembiayaan independen di Indonesia.

Rekam jejak finansial perseroan selama lima tahun terakhir cukup solid. Kapitalisasi BFI juga tetap tinggi dengan rasio ekuitas/aset yang terus meningkat.

Kendati demikian. Memburuknya profitabilitas, kapitalisasi dan kualitas aset BFI dapat memberikan tekanan terhadap peringkat-peringkat.

Lembaga pemeringkat internasional itu menilai kemungkinan peringkat naik relatif kecil, karena tingginya ketergantungan perusahaan pada pembiayaan wholesale mengarah pada risiko likuiditas yang lebih tinggi.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lavinda
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper