Bisnis.com, JAKARTA- HD Capital memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (17/10/2014) di kisaran support 4.916-4.840-4.790-4.710, dan resisten 4.992-5.045-5.126.
Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko merekomendasikan akumulasi on weakness beberapa counter saham yang bertema program baru Jokowi.
“Seperti obat dan konstruksi infrastruktur BUMN yang akan mengalami imbas positif setelah pelantikan 20 Oktober,” kata Yuganur dalam risetnya.
HD Capital mengemukakan ada 4 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
BUY. PE 2014 38,3x, PBV 8,6x, ROE 22,7%. Trading target Rp1.705
Koreksi downtrend minor di dalam medium uptrend pattern yang tertunda di emiten produsen dan distributor obat ini sudah masuk kondisi jenuh jual untuk mengundang bargain hunting memicu terjadinya suatu bentuk perlawanan
Entry (1) Rp1.635. Entry(2) Rp1.625. Cut loss point Rp1.610
- Wijaya Karya beton (WTON)
PE 2014 27,4x, PBV 16x, ROE 14%. BUY. Trading target Rp1.210
Kami melihat proses kenaikan minor di dalam medium uptrend emiten konstruksi beton lapis dua BUMN yang masih berlaku ini dapat mencapai resisten 2 bulan terakhir di Rp1.210
Entry (1) Rp1.145. Entry (2) Rp1.135. Cut loss point Rp1.115
- Adhi Karya (ADHI)
PE 2014 38,6x, PBV 3,11x, ROE 8%. Trading target Rp2.925
Rekomen positioning buying secara moderat dalam pola minor upward retracement dan perbaikan tren secara overall di emiten konstruksi BUMN ini, dengan target di price gap atas di Rp2.925
Entry (1) Rp2.675. Entry (2) Rp2.615. Cut loss point Rp2.575
- Waskita Karya (WSKT)
PE 2014 16,7x, PBV 1,4x, ROE 8,5%. BUY. Trading target Rp935
Sentimen negatif pasar tidak banyak pengaruh ke pergerakan emiten konstruksi BUMN ini yang masih relatif aman dalam pattern minor uptrend baru yang menuju ke Rp935
Entry (1) Rp885. Entry (2) Rp875. Cut loss point Rp865