Bisnis.com, JAKARTA— First Asia Capital memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (11/9/2014) menguji support 5.120, dan resisten 5.165.
“Tekanan jual diperkirakan masih berpeluang terjadi terutama di saham berbasiskan komoditas, menyusul tren pelemahan harga komoditas tambang dan energi,” kata Analis First Asia Capital David Sutyanto dalam risetnya yang diterima hari ini, Kamis (11/9/2014).
First Asia Capital mengemukakan ada 7 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
- BBTN 1065-1120 BoW, SL 1030
- WIKA 2800-2900 BoW, SL 2780
- ADRO 1255-1300 BoW, SL 1245
- AKRA 5200-5450 BoW, SL 5100
- BRAU 124-137 TB, SL 121
- SCMA 3875-4000 TB, SL 3800
- MNCN 2700-2760 TB, SL 2650