Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan (IHSG) menguat 0,61% ke 5.249,16 pada akhir sesi I siang ini, Senin (8/9/2014).
HP Analytics mengemukakan sampai akhir sesi I perdagangan hari ini, tercatat asing melakukan aksi beli dengan net buy Rp 351,8 miliar.
Adapun saham yang banyak dibeli asing TLKM, PGAS, KLBF. Saham yang banyak dijual asing adalah ASII, SSMS, LSIP.
“Penguatan sampai dengan sesi pertama hari inimenyebabkan IHSG mencetak rekor tertinggi yang baru. Penguatan tersebut ditengarai karena antara lain adanya sentimen positif dari bursa AS, rilis data cadangan devisa yang membaik, dan penguatan nilai tukar rupiah,” tulis HP Analytics dalam risetnya yang diterima siang ini, Senin (8/9/2014).