Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bursa AS: Kenaikan Harga Komoditas Lambatkan Pelemahan Wallstreet

Laju pelemahan bursa saham AS yang mulai melambat saat diperdagangkan pada Rabu (12/3/2014) ditengarai akibat kenaikan harga beberapa komoditas.
Laju pelemahan bursa saham AS yang mulai melambat/Bloomberg
Laju pelemahan bursa saham AS yang mulai melambat/Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Laju pelemahan bursa saham AS yang mulai melambat saat diperdagangkan pada Rabu (12/3/2014) ditengarai akibat kenaikan harga beberapa komoditas.

Reza Priyambada, Analis dari Trust Securities, mengatakan kinerja Wallstreet sebenarnya masih dibayangi kekhawatiran akan peningkatan krisis geopolitik di Ukraina-Rusia dan respon negatif pelemahan di China.

“Namun, mulai adanya kenaikan pada beberapa saham komoditas  seperti Newmont Mining Corp., EPL Oil & Gas Inc., dan lainnya membuat laju bursa saham AS berkurang pelemahannya,” ujar Reza melalui rilis yang diterima Bisnis, Kamis (13/3/2014).

Dia menambahkan, kenaikan harga beberapa komoditas seiring penilaian beralihnya dana ke aset less risk memberikan sentimen positif bagi laju penguatan saham-saham komoditas tersebut.

Indeks Standard&Poor (S&P)500 pada Rabu (12/3/2014) ditutup pada level 1.868,2 atau menguat 0,03%. Di sisi lain, indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) masih melemah saat penutupan kemarin, yakni sebesar 0,07% ke level 16.340,08.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper