Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saham Facebook Melejit ke Level Tertinggi, Ini Sebabnya

Bisnis.com, JAKARTA - Saham Facebook Inc. terus menanjak level tertinggi sejak melakukan penawaran saham perdana (IPO) tahun lalu di tengah optimisme bahwa jejaring sosial terbesar dunia itu mampu mendongkrak penjualan dari sektor periklanan.

Bisnis.com, JAKARTA - Saham Facebook Inc. terus menanjak level tertinggi sejak melakukan penawaran saham perdana (IPO) tahun lalu di tengah optimisme bahwa jejaring sosial terbesar dunia itu mampu mendongkrak penjualan dari sektor periklanan.

Saham perusahaan tersebut melonjak 4,2% menjadi US$35,43 pada pukul 04.00 sore di bursa New York atau 05.00 WIB hari ini, Selasa (30/7/2013). Harga penutupan tersebut merupakan yang tertinggi sejak saham perusahaan itu dijual ke publik pada 18 Mei 2012 seharga US$38 per unit. Saham Facebook naik 33% tahun ini, sedangkan kenaikan di Indeks Standard & Poor’s 500 mencapai 18%.

Peningkatan nilai saham itu merupakan titik balik bagi Facebook yang sahamnya turun hingga ke level US$17,73 pada September. Kemampuan Facebook menjual lebih banyak iklan untuk peralatan bergerak ikut mengangkat nilai saham setelah melakukan IPO senilai US$16 miliar.

CEO Facebook, Mark Zuckerberg menyatakan pekan lalu bahwa iklan pada telepon pintar dan komputer tablet menghasilkan 41% pendapatan selama triwulan kedua atau naik 14% dari tahun sebelumnya.

“Saya merasa lebih nyaman memiliki saham ini dibandingkan saat IPO,” ujar Youssef Squali, analis Cantor Fitzgerald sebagaimana dikutuip Bloomberg, Selasa (30/7/2013).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri
Sumber : Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper