Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PERINGKAT UTANG: Indika Energy raih rating B1 Stabil dari Moody's

JAKARTA—Moody’s Investors Service memberikan rating B1 dengan outlook stabil terhadap senior notes Indo Energy Finance II BV senilai US$500 juta yang jatuh tempo hingga 2023.
 
Surat utang itu dijamin oleh PT Indika Energy Tbk dan anak perusahaannya yakni PT Indika Inti Corpindo dan Tripatra Entities. Adapun tingkat bunga senior notes tersebut sebesar 6,375%.
 
Indika berencana untuk menggunakan dana dari surat utang tersebut untuk melunasi fasilitas kredit bank senilai US$235 juta dan untuk menebus surat utang senilai US$230 juta yang jatuh tempo pada 2016.
 
Moody beralasan pemberian rating tersebut setelah melakukan evaluasi terhadap profil kredit dari penerbit a.l seperti resiko bisnis perusahaan dan posisi kompetitif dibandingkan dengan industri sejenis lainnya, struktur modal dan risiko keuangan.
 
Selain itu juga turut dilihat kinerja terakhir perseroan dan track record managemen dan toleransi perseroan terhadap resiko. Dengan membandingkan faktor tersebut,
 
PT Indika Energy Tbk merupakan emiten energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Indika terlibat dalam pengadaan, rekayasa dan konstruksi dan operasi dan pemeliharaan melalui bisnis yang sepenuhnya dimiliki anak perusahaan yakni Tripatra.
 
Pada bulan Mei 2012, Indika mengakuisisi kepemiikan saham 85% di PT Multi Tambang Jaya Utama, sebuah produsen batubara termal dan kokas yang berbasis di Kalimantan Tengah.
 
Indika juga telah mengakuisisi 60% dari aset batubara greenfield, PT Mitra Energi Agung, yang terletak di Kalimantan Timur.  
 
Selain itu, Indika juga mengakuisisi 51% kepemilikan saham di PT Mitrabahtera Segara Sejati Tbk, yang bergerak dalam transportasi batubara Indonesia dan jasa logistik. (faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis :
Editor : Fahmi Achmad

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper