Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

 

JAKARTA: Laba bersih PT Finansia Multi Finance bertumbuh 45,52% menjadi Rp28,26 miliar selama 2011 dari Rp19,69 miliar pada tahun sebelumnya.
 
Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan pada hari ini, perusahaan multifinance yang dikenal dengan brand Kredit Plus memeroleh pendapatan sebesar Rp344,4 miliar atau naik 13,57% per Desember 2011 dibandingkan dengan tahun sebelumnya Rp303,23 miliar.
 
Finansia Finance berdiri sejak 1994 dan fokus menyalurkan pembiayaan pada segmen kendaraan bermotor roda dua, alat-alat elektronik, dan kredit pemilikan rumah (KPR).
 
Adapun, beban yang ditanggung perseroan yang dipimpin oleh Yap Tjang Hing ini meningkat 10,38% menjadi Rp305,87 miliar dari Rp277,09 miliar. Peningkatan beban dipicu oleh kenaikan beban gaji dan bonus karyawan menjadi Rp117,6 miliar dari Rp85,83 miliar pada 2010.
 
Total aset Finansia Finance per Desember 2011 mencapai Rp774,52 miliar. Pemegang saham perseroan terdiri dari Finansia Pacifica Raya, ND Investments Pte. Ltd, dan Growmoto Kendall Pte. Ltd. (sut)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Edwina
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper