Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

 

JAKARTA: Komisaris utama Bursa Efek Indonesia (BEI) tegaskan direksi baru otoritas bursa harus dapat menambah jumlah investor pasar modal.
 
I Nyoman Tjager, Komisaris Utama BEI, mengatakan penambahan jumlah investor merupakan salah satu pekerjaan rumah bagi manajemen otoritas bursa yang baru nantinya.
 
Hal itu diungkapkan Nyoman usai sosialisasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Hotel Borobudur hari ini, 18 April 2012. Saat ini, masih berjalan proses pengumpulan suara dan pengajuan paket calon direksi BEI hingga 2 Mei.
 
"Salah satunya [yang harus diperhatikan] tentang strategi menambah jumlah investor pasar modal yang masih cukup terbatas," ujarnya.
 
Saat ini, otoritas bursa mengklaim ada sebanyak 700.000—1 juta investor pasar modal yang terdiri dari investor saham, obligasi korporasi, surat utang negara, obligasi negara ritel, dan reksa dana.
 
Selain itu, tutur Nyoman, dia berharap memasukkan akan ada lebih banyak lagi emiten yang berkualitas di bursa ke depannya sehingga dapat bertambah kuantitasnya.
 
"Harus memasukkan lebih banyak lagi emiten yang berkualitas, itu wajib."
 
Dia mengatakan saat ini yang sudah cukup baik dan harus dipertahankan adalah peningkatan kualitas teknologi informasi di bursa dan pasar modal. (sut)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper