Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kurs Rupiah Ditutup Menguat 6 Poin

Pergerakan rupiah terhadap dolar AS diprediksi masih cenderung bergerak mixed untuk hari Selasa (19/03/2019).
Karyawan bank memperlihatkan uang pecahan Dolar AS dan Rupiah di Jakarta, Senin (7/1/2019)./ANTARA-Rivan Awal Lingga
Karyawan bank memperlihatkan uang pecahan Dolar AS dan Rupiah di Jakarta, Senin (7/1/2019)./ANTARA-Rivan Awal Lingga
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) berlanjut pada perdagangan pagi ini, Selasa (19/3/2019).

Berdasarkan data Bloomberg, pergerakan nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 19 poin atau 0,13% ke level Rp14.220 per dolar AS pada pukul 08.03 WIB.

Rupiah sebelumnya dibuka dengan penguatan 21 poin atau 0,15% di level Rp14.218 per dolar AS, melanjutkan penguatan pada penutupan perdagangan sebelumnya.

Pada perdagangan Senin (18/3/2019), rupiah ditutup terapresiasi 21 poin atau 0,15% di posisi Rp14.239 per dolar AS di tengah pelemahan dolar AS.

Indeks dolar AS, yang mengukur kekuatan dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama, berakhir melemah 0,07% atau 0,071 poin di level 96,524 pada perdagangan Senin (18/3).

Pelemahan indeks dolar berlanjut dengan turun 0,045 poin atau 0,05% ke level 96,479 pada pukul 07.54 WIB pagi ini.

Bagaimana pergerakan rupiah selanjutnya terhadap dolar AS hari ini? Simak di Bisnis.com secara live.

16:13 WIB
Pukul 15.59 WIB: Spot Ditutup Menguat 6 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 6 poin atau 0,04% ke level Rp14.233 per dolar AS.

Rupiah menguat seiring dengan penguatan mayoritas mata uang lainnya di Asia, yang dipimpin oleh yen Jepang dengan kenaikan 0,13%, disusul won Korea Selatan yang menguat 0,13%.

15:44 WIB
Pukul 15.34 WIB: Spot Menguat 9 Poin Jelang Akhir Perdagangan

Nilai tukar rupiah di pasar spot menguat 9 poin atau 0,06% ke level Rp14.230 per dolar AS menjelang akhir perdagangan.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,15% atau 0,149 poin ke level 96,375 pada pukul 15.25 WIB.

13:45 WIB
Pukul 13.37 WIB: Spot Menguat 9 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot menguat 9 poin atau 0,06% ke level Rp14.230 per dolar AS.

Sepanjang hari ini, rupiah bergerak pada kisaran Rp14.218-Rp14.234 per dolar AS.

12:14 WIB
Kurs Rupiah Masih Bertahan di 14.223

Nilai tukar rupiah hingga siang ini, masih belum beranjak dari level 14.233 per dolar AS.

Pergerakan rupiah sejak pembukaan pagi tadi cenderung menguat dengan kenaikan 0,15% atau 21 poin di level 14.218 per dolar AS.

11:46 WIB
Kurs Rupiah Masih Bertahan 14.223 Pukul 11.28 WIB

NIlai tukar rupiah menguat 16 poin atau 0,11% ke level Rp14.223 per dolar AS pada pukul 11.28 WIB siang ini.

10:10 WIB
Pukul 09.59 WIB: Kurs Rupiah Menguat 11 Poin

Nilai tukar rupiah menguat 11 poin atau 0,08% ke level Rp14.228 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun 0,089 poin atau 0,09% ke posisi 96,435.

09:07 WIB
Pukul 08.51 WIB: Kurs Rupiah Menguat 16 Poin

NIlai tukar rupiah menguat 16 poin atau 0,11% ke level Rp14.223 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun 0,046 poin atau 0,05% ke posisi 96,478.

08:10 WIB
Pukul 08.03 WIB: Dolar AS Masih Tertekan, Rupiah Tambah Kuat

Pergerakan rupiah terhadap dolar AS diprediksi masih cenderung bergerak mixed untuk hari Selasa (19/03/2019).

Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan sentimen negatif akan dipengaruhi kemungkinan akan dipengaruhi oleh minimnya sentimen domestik.

Namun, dari faktor eksternal, adapun proyeksi dari The Fed statement pada Kamis dini hari nanti yang cenderung dovish, dikombinasikan dengan sentimen positif dari kemungkinan adanya Brexit delay, serta meredanya sentimen perang dagang antara AS dengan China secara tidak langsung akan memberikan katalis positif bagi rupiah.

"Secara teknikal, pergerakan USDIDR Daily chart akan lebih cenderung mixed disebabkan oleh adanya pola downward bar yang berbenturan dengan pola bullish doji star candle, dengan terbentuknya area gap pada support dan resistance," demikian menurut riset hariannya.

Dia memprediksi khusus untuk range USDIDR hari Selasa adalah: 14.175 - 14.260.

Berikut pergerakan rupiah sepanjang hari ini:


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper